Bacaan Doa Selamat Dunia Akhirat Panjang Lengkap

Runimas.com – Bacaan doa selamat dunia akhirat sesuai sunnah. Manusia hidup di bumi di mana segala sesuatu bisa terjadi kapan saja, termasuk bencana alam dan marabahaya, maka selalulah berdoa kepada Allah SWT agar supaya diselamatkan dalam hidup di dunia.

Keselamatan di dunia juga meliputi keselamatan dalam hal lain, seperti contohnya diselamatkan dalam menjaga posisi pekerjaan, diselamatkan supaya lulus ujian, selamat dari penyakit, selamat dalam perjalanan, gangguan syaitan, ataupun selamat dari hutang piutang yang menjerat.

Namun dalam agama Islam, bagi yang percaya kepada Allah SWT, maka marabahaya tidak hanya bisa terjadi di dunia, melainkan juga di alam setelah mati yakni alam akhirat mulai dari alam kubur, padang mahsyar hingga penentuan apakah kita akan masuk neraka atau surga.

Maka dari itu, selain berdoa meminta keselamatan di dunia, sebagai seorang muslim kita juga harus senantiasa membaca doa mohon keselamatan di akhirat, baik dari siksa kubur maupun siksa api neraka. Hanya kepada Allah SWT kita berdoa.

Baca: Doa Agar Mendapat Kedudukan Mulia

Di sini, kami akan memberikan atau menuliskan beberapa doa yang bisa kita baca agar terhindar dari bahaya di dunia maupun akhirat, doa yang bisa dibaca kapan saja, terutama khususnya setelah sholat tahajud atau sholat istikharah pada malam hari lebih baik.

Mengapa? Berdoa pada malam hari sangat dianjurkan karena ketika malam, ketika orang-orang sudah pada istirahat maka suasana akan menjadi sunyi dan tenang, di situlah kita bisa fokus dan khusyu untuk berdoa kepada Allah SWT.

Bacaan Doa Selamat di Dunia

doa selamat dunia akhirat

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa bacaan doa mohon keselamatan di dunia dimaksudkan supaya kita terhindar dari segala macam marabahaya yang mengintai dalam kehidupan sehari-hari, dilancarkan atifitasnya, dijauhkan dari kebangkrutan, dihindarkan dari serangan oleh pihak jahat.

Doa ini bisa dibaca kapan saja, namun karena menyangkut kepentingan duniawi, maka doa ini alangkah baiknya dibaca saat hendak melakukan sesuatu, baik pekerjaan, kegiatan sosial maupun aktifitas bersama keluarga dan teman.

Berikut adalah lafadz bacaan doa untuk memohon keselamatan di dunia yang panjang dan lengkap dalam bahasa Arab, tulisan latin dan artinya atau terjemahan bahasa Indonesia sesuai sunnah berdasar hadits shahih.

اَللّٰهُمَّ اِنَّا نَسْأَلُكَ سَلاَمَةً فِى الدِّيْنِ وَعَافِيَةً فِى الْجَسَدِ وَزِيَادَةً فِى الْعِلْمِ وَبَرَكَةً فِى الرِّزْقِ وَتَوْبَةً قَبْلَ الْمَوْتِ وَرَحْمَةً عِنْدَ الْمَوْتِ وَمَغْفِرَةً بَعْدَ الْمَوْتِ

Allohumma inna nas-aluka salaamatan fid diini wa ‘aafiyatan fil jasadi wa ziyaadatan fil ‘ilmi wa barokatan fir rizqi wa taubatan qoblal mauti wa rohmatan ‘indal mauti wa maghfirotan ba’dal mauti.

Artinya:
“Ya Allah kami memohon kepadaMu keselamatan dalam agama, dan kesejahteraan/kesegaran pada tubuh dan penambahan ilmu, dan keberkahan rizqi, serta taubat sebelum mati dan rahmat di waktu mati, dan keampunan sesudah mati.”

Bacaan Doa Selamat di Akhirat

Sedangkan bacaan doa untuk meminta keselamatan di akhirat sangat baik dibaca setelah selesai beribadah, baik itu menunaikan macam macam sholat wajib atau sholat sunnah, berdzikir atau mengaji. Khususnya setelah tahajud, istikharah maupun sesudah sholat dhuha pada pagi hari.

Doa mohon keselamatan di akhirat sangat utama dibaca karena Rasulullah SAW pun mencontohkan umatnya untuk senantiasa membaca doa berikut ini. Berdasar hadits yang shahih, berikut adalah lafadz bacaan doa memohon keselamatan akhirat hari akhir dalam bahasa Arab, latin dan terjemahannya.

رَبَّنَا اٰتِنَا فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَّفِى اْلاٰخِرَةِ حَسَنَةً وَّقِنَا عَذَابَ النَّارِ

Rabbanaa aatinaa fiddunnyaa hasanah, wa fil aakhirati hasanah, waqinaa ‘adzaa ban naar.

Artinya:
“Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan hidup di dunia dan kebaikan hidup di akhirat, dan jagalah kami dari siksa api neraka.”

اَللّٰهُمَّ اِنَّا نَسْأَلُكَ الْعَفْوَ وَالْعَافِيَةَ فِى الدِّيْنِ وَالدُّنْيَا وَاْلآخِرَةِ

Alloohumma Innaa nas-alukal ‘afwa wal ‘aafiyata fiddiini wad dun-ya wal aakhiroti.

Artinya:
“Ya Allah, kami mohon ampunan kepadaMu dan limpahkanlah kesejahteraan agama dunia dan akhirat.”

Kesimpulan

Itulah penjelasan mengenai bacaan doa minta keselamatan dunia akhirat, doa selamat panjang, cara doa selamat, bacaan sebelum, teks bacaan doa selamat, rumi, lengkap pdf, mp3, doa pilihan, doa kebaikan dunia akhirat, doa khusnul khotimah, doa keselamatan keluarga, setelah sholat dan sebagainya.

Baca :

Tinggalkan komentar